Tips Menjadi Cowok Pujaan Cewek




Cowo lebih dikenal sebagai makhluk yang egois dan keras kepala. Namun tidak semuanya lho.. beberapa diantara mereka ada yang Smart dan Pengertian sama pasangannya. Rata-rata cowo yang smart dan pengertian inilah yang akan menjadi idola bagi lawan jenisnya. Nah bagi Anda yang ingin disukai dan dipuja para wanita, rubahlah sifat dan sikap Anda. Berikut adalah karakter dan sikap Pria yang disukai wanita:
Karakter dan Type Yang Disukai:

1. Cowok Pengertian
Para cewek suka cowok yang pengertian karena mereka memang senang diperhatikan. Inget lagunya Ada Band yang “karena wanita ingin dimengerti kan?” naaah ternyata lagu itu emang bener banget. Cewek2 suka kalo punya cowok yang bisa mengerti diri mereka + segala keinginan mereka. Yuk mulai jadi cowok pengertian biar cewek2 nempel terus ama loe!

2. Cowok Setia
Wahai cowok2 yang suka selingkuh, sadarlah! Cewek2 kayaknya emang udah muak sama para “lelaki hidung belang”. Cewek2 mau punya cowok yang setia sama mereka dan gak selingkuh. Setia itu penting untuk mengetahui seberapa besar cinta elo ke cewek dan seberapa besar elo bisa menjaga hati lo untuk gak berpaling ke cewek lain.

3. Cowok Baik
Cowok baik memang menyenangkan. Cewek2 senang dengan cowok baik karena cowok baik (katanya) bisa bersikap baik dan memperlakukan cewek dengan baik. Para cewek suka dengan cowok baik karena cowok baik bisa membuat mereka merasa terlindungi dan aman dalam kebaikan sang cowok. Cowok rebel emang keliatan cool, tapi menjadi cowok baik akan keliatan lebih cool.

4. Cowok Berbadan Tinggi
Bersyukurlah kalo elo dikaruniai tubuh tinggi menjulang karena ternyata para cewek “kesengsem” dengan para cowok tinggi. Selain alasan “cowok memang harus lebih tinggi dari cewek”, para cewek suka cowok tinggi karena cowok tinggi keliatan lebih gimanaaa gitu (alah). Punya cowok berbadan tinggi membuat cewek2 terbantu kalau harus mengambil barang-barang di ketinggian yang mereka gak sampai (hehheh).

5. Cowok Humoris
Gak perlu lawakan kayak Tukul atau Eko Patrio buat bikin cewek-cewek suka sama lo. Cukup dengan sedikit tebakan konyol dan lawakan lucu elo bisa sukses menggaet hati mereka. Cowok humoris disukai cewek2 karena mereka bisa membuat cewek2 selalu senang dan segar dengan kekonyolan mereka. Cowok humoris juga disukain karena mereka selalu bisa bikin orang ketawa dan gak bikin orang bosan.

6. Cowok Friendly
Jadi cowok friendly = punya banyak kenalan cewek2 + disukain mereka! Percaya deh cewek2 gak suka sama cowok yg sok cool dan gak mau berbaur dengan orang lain.Cewek2 lebih suka cowok yang friendly dan sociable karena cowok friendly itu enak diajak berteman dan mungkin selanjutnya enak diajak pacaran! Mulai sekarang coba deh lebih friendly ke para cewek, pasti mereka akan lebih tertarik sama lo.

7. Cowok Gentle
Bukain pintu buat cewek, memberi tolong tanpa diminta, mendahulukan wanita, berani minta maaf dan mengakui kesalahan, dll. Banyak banget hal kecil yang bisa membuat seorang cowok menjadi terlihat gentle. Coba deh lo mulai untuk lebih care sama sekitar lo dan tunjukkan kalo elo bukan cowok “serampangan” yang gak punya perasaan.

8. Cowok Smart
Gak harus juara Olimpiade Sains, gak harus langganan juara kelas. Smart disini berarti elo bisa enak diajak ngobrol karena elo tau banyak hal. Cewek suka cowok yang tau banyak hal dengan wawasan luas. Cowok yang smart dan cerdas membuat cewek2 kagum. Mulai sekarang coba deh baca koran dan nonton berita di teve. Perkaya pengetahuan lo supaya terlihat smart dan menarik dimata cewek.

9. Cowok Jujur
Hei para pembohong bertobatlah sesegera mungkin. Gak ada orang yang suka dibohongin. Begitu pula dengan cewek2, mereka gak suka dengan cowok2 yang suka bohong. Kadang bohong memang mengasyikkan tapi percaya deh kebohongan pasti berujung dengan hal yang gak menyenangkan. Dengan bersikap jujur kita bukan hanya menjadi orang yg lebih baik, tapi sekaligus bisa membuat cewek2 suka dengan sifat jujur loe

10. Cowok Dewasa
Cowok itu harus dewasa dan gak boleh manja. Cowok manja itu banci, cowok manja itu bukan cowok sejati. Cewek2 suka cowok dewasa karena cowok dewasa bisa mengayomi cewek. Dengan pemikiran dan sikap yang dewasa kita bisa membuat cewek2 tertarik dengan kita, jadi mulailah bersikap dewasa dari sekarang.


Sikap Yang Disukai:

1. KOMUNIKATIF
Menurut hasil riset, wanita memerlukan waktu lebih banyak untuk bicara dan diajak bicara dibandingkan pria. Wanita menyukai pria yang komunikatif dan selalu punya bahan pembicaraan yang menarik. Pria humoris tentu saja punya nilai plus di mata wanita.

2. PERHATIAN
Wanita menyukai pria yang penuh perhatian. Perhatian yang wajar dan tulus bisa membuat wanita merasa dihargai dan disayangi. Bila disampaikan pada saat yang tepat, perhatian yang kecil pun bisa meninggalkan kesan yang manis dan tak terlupakan.

3. PENGERTIAN
Pria yang penuh pengertian tidak suka memberi ceramah panjang lebar, memasang wajah cemberut atau marah besar untuk mengubah kebiasaan buruk kekasihnya. Ia selalu siap memaafkan kesalahannya, berusaha mentolerir kelemahannya, berupaya memenuhi keinginannya, mencoba melihat dari sudut pandangnya, dsb.

4. TEGAS
Wanita memerlukan seorang pendamping yang bisa bersikap tegas dan bisa mengambil keputusan. Misalnya, ketika bingung untuk memilih, wanita memerlukan Anda untuk membantunya mengambil keputusan. Laki-laki yang plintat-plintut, ragu-ragu dan susah mengambil keputusan biasanya kurang dihargai.

5. TEGAR
Wanita mengagumi pria yang bersikap tegar dan berjiwa besar. Ketegaran tidak tampak ketika segala sesuatu berjalan lancar. Justru ia diuji ketika ada masalah, ketika hubungan terancam putus, ketika terjadi PHK, dsb. Pria yang mudah menyerah, putus asa dan frustasi tidak menarik bagi seorang wanita. Bagaimana mungkin aku akan berlindung pada seorang bayi yang rapuh!

6. MENGHORMATI WANITA
Wanita akan menghormati pria yang menghormatinya. Kapan wanita merasa dihormati? Ketika dia dibukakan pintu dan dipersilahkan masuk duluan, ketika beban yang diangkatnya diambil alih, ketika dia tidak dibiarkan menunggu terlalu lama, ketika dia dipuji di depan orang lain, ketika hasil karyanya dihargai, dsb.

7. MELINDUNGI WANITA
Meskipun suka dilindungi, namun wanita tidak menyukai perlindungan yang over dan kaku. Wanita tidak merasa dilindungi bila kemana-mana selalu dikawal, diawasi atau dimonitor meskipun dengan dalih demi keselamatanmu. Wanita juga tidak suka diatur dan dilarang meskipun dengan alasan demi kebaikanmu. Wanita menghargai perlindungan yang lembut. Misalnya, berjalan atau menyeberang pada posisi aman, ditemani ketika dia merasa ketakutan, diantar ke dokter ketika dia sakit, dsb.

8. MENGHARGAI WANITA
Wanita ingin dihargai dan diperlukan oleh kekasihnya. Dia tidak suka pria yang berkesan tidak terlalu menghargainya. Kapan dia merasa dihargai? Ketika dari luar kota Anda meneleponnya dan bilang Aku merindukanmu, ketika Anda meminta pendapatnya, ketika Anda tidak menyembunyikan sesuatu dengan alasan itu urusan laki-laki, dsb.

9. SIMPATIK
Pria yang simpatik tidak hanya bersikap baik kepada kekasihnya, tapi juga kepada keluarga kekasihnya, kepada teman-temannya dan kepada orang lain. Dengan demikian dia membuktikan bahwa kebaikannya bukan sandiwara, tapi benar-benar kebiasaan dan sifatnya.

10. ROMANTIS
Pria yang romantis biasanya bersikap manis, memperlakukan kekasihnya dengan lembut, memanggilnya dengan sebutan yang romantis, memberi bunga pada hari-hari spesial, dsb. Meski tidak setampan Kevin Costner, setiap pria perlu belajar untuk bersikap romantis. Mengapa? Karena pria yang romantis adalah pria idaman wanita

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Kamus teka teki MOS

Cara Menjadi Orang yg Enak Diajak Bicara

BENTUK-BENTUK DAN TIPE GUNUNG API